Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari 2022

Terkini

Perayaan Nataru di Batam aman dan kondusif

BATAMTERKINI.COM – Wali Kota Batam, Amsakar Achmad menyampaikan apresiasi kepada jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) atas soliditas dan sinergi dalam pengamanan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 (Nataru).  Berkat koordinasi yang baik bersama TNI-Polri serta seluruh pihak terkait, perayaan Nataru di Kota Batam berlangsung aman, tertib, dan kondusif. Hal itu disampaikan Walikota usai mengikuti video conference (vicon) bersama Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo di Mapolresta Barelang, Rabu (31/12).  Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya nasional untuk memastikan kesiapan pengamanan Nataru. Melalui vicon yang terhubung langsung dari Gedung Polda Metro Jaya, Kapolri bersama para menteri dan pimpinan lembaga memantau secara real time kondisi pos pengamanan dan pos pelayanan di berbagai daerah, khususnya pada titik-titik strategis dengan tingkat mobilitas masyarakat yang tinggi. Amsakar menegaskan bahwa Pemerintah Kota Batam terus memperkuat k...

Masjid Tanjak di Hang Nadim Batam

BATAMTERKINI.COM  - Masjid Tanjak yang terletak di Bandara Internasional Hang Nadim Batam, menjadi salah satu ikon Kota Batam selain Jembatan Barelang.  Masjid Tanjak baru pertama kali digunakan Sholat pada Jumat (17/6/2022), dengan jumlah Jamaah yang lumayan banyak.  Pembangunan Masjid Tanjak telah dilakukan sejak 23 Desember 2020, diatas lahan 15.100 m2 dan total luas bangunan 4.983 m2 dengan lantai bawah seluas 1963 m2 serta lantai mezzanine seluas 460 m2. Konsep dari bangunan Masjid Tanjak terinspirasi dari bentuk Tanjak, karena Tanjak memiliki lambang kewibawaan dan identitas dikalangan masyarakat Melayu. Adapun fasilitas penunjang yang dapat dinikmati wisatawan yakni Kolam Air Mancur, Area Parkir Umum, Area Parkir VVIP dan Taman (Kegiatan Outdoor). Pembangunan Masjid Tanjak merupakan salah satu dari berbagai proyek strategis yang terus dilakukan BP Batam untuk menggerakkan ekonomi dan sektor pariwisata di Batam. (dc) 

Kategori

Tampilkan selengkapnya

Copyright ©2026 batamterkini.com