BATAMTERKINI.COM , BATAM - Pemerintah Kota (Pemko) Batam, membentuk tim pengawasan untuk memastikan netralitas aparatur sipil negara (ASN) menjelang Pemilu 2024. Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Batam Jefridin Hamid di Batam, Kamis (30/11), mengatakan tim tersebut terdiri dari Badan Kepegawaian & Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) dan Inspektorat Kota Batam. "Tim khusus ada di BKPSDM dan di Inspektorat, itu ada atau tidak adanya pemilu sudah ada untuk mengawasi kawan-kawan pegawai yang melanggar ketentuan, terutama terkait kedisiplinan pegawai negeri," ujar Jefridin. Ia menyampaikan terkait hal tersebut pihaknya pun juga berkoordinasi dan bergandeng tangan bersama Bawaslu untuk mengawasi netralitas ASN dalam pelaksanaan Pemilu. "Imbauan kepada ASN itu sudah ada ketentuannya, seperti disampaikan Bawaslu, yaitu ASN ada UU-nya," ujar dia. Adapun tingkatan sanksi kepada ASN jika yang tidak mengedepankan netralitas dalam Pemilu, yaitu sanksi ringan,
BATAMTERKINI.COM – Puncuk pimpinan Polda Kepri resmi berganti. Kini, Kepala Polda (Kapolda) Kepri, dijabat oleh Irjen Pol Tabana Bangun. Irjen Pol Tabana Bangun yang sebelumnya menjabat sebagai Wakapolda Riau, menggantikan Irjen Pol Aris Budiman. Irjen Pol Aris Budiman dimutasi menjadi Analis Kebijakan Utama Bidang Binkar SSDM Polri. Wali Kota Batam, Muhammad Rudi hadir langsung pada acara farewell and welcome parade atau pisah sambut Kapolda Kepri, di Mapolda Kepri, Senin (30/1). Rudi menyampaikan selamat kepada Irjen Pol Tabana Bangun atas jabatan baru, bertugas sebagai Kapolda Kepri. "Selamat datang dan bertugas di Kepri untuk bapak Kapolda Kepri (Irjen Pol Tabana Bangun)," kata Rudi. Kepada Irjen Pol Aris Budiman, Rudi juga menyampaikan selamat atas jabatan barunya di Mabes Polri. Pihaknya juga tidak lupa menyampaikan terimakasih atas dukungan Polda Kepri selama ini terhadap Pemko Batam dalam menjalankan tugas membangun Kota Batam. "Terimakas